Minggu, 27 Maret 2016

Pengalaman Ikut KPCI 2015 [Part.1]

Assalamu'alaikum :)
Halo!

Aku yang pakai kerudung biru dongker dengan kacamata bulat hahaha
 HARI PERTAMA | HARI PERKENALAN | HARI JAIM-JAIMAN
Tahun kemarin, tepatnya 27 Oktober 2015, aku berangkat sekitar jam 8 pagi menuju bandara Radin Inten II untuk menuju Jakarta. Sampai di sana, aku menunggu dua temanku peserta yang berasal dari Lampung juga satu pendamping provinsi sekaligus Mamanya Balqis, salah satu temanku. Nama dua temanku itu Balqis dan Qoonitah. Aku lolos di kategori cerpen penulis, Balqis di syair, dan Qoonitah di cerpen pemula.
 Setelah dua temanku datang beserta keluarganya, aku pamit kepada Ayah dan Bunda. Balqis dan Qoonitah juga pamit kepada keluarganya masing-masing. Kami masuk ke ruangan check-in, barang-barang kami semua di check di situ. Koper kami titipkan di bagasi, sedangkan tas ransel tetap kami bawa ke dalam pesawat. Di sana, kami tak perlu menunggu lama, karena setelah check-in, bus yang akan mengantarkan kami mendekat ke pesawat langsung datang. Kami masuk dan mulailah aku membuka obrolan karena daritadi kami hanya tersenyum malu. Sampai di dekat pesawat, kami turun dari bus dan langsung masuk ke dalam pesawat. Kami disambut oleh pramugari alias mba-mba cantik :pKami duduk bertiga sedangkan Mama Balqis berada di belakang kami. Balqis duduk di dekat jendela pesawat, aku di tengah, dan Qoonitah di samping kananku. Kami di bagikan permen oleh pramugari. Balqis mengajak aku dan Qoonitah untuk selfie sebelum pesawat lepas landas. Saat pesawat akan lepas landas, kami memastikan tidak dulu menggunakan telepon ngenggam dan memastikan sudah memakai sabuk pengaman.
Kurang lebih satu jam pesawat mengudara di langit. Akhirnya, kami sampai di bandara Soekarno Hatta dengan selamat, Alhamdulillah. Kami menuju ke toilet sebentar, lalu berjalan menuju tempat pengambilan barang yang di bagasi. Setelah mengambil koper masing-masing, kami menunggu mobil jemputan. Tak lama, mobil jemputan pun datang, koper kami ditaruh di bagasi dan kami segera masuk mobil. Perjalanan ke Bogor sekitar 2-3 jam.
Setelah menempuh perjalanan yang lumayan lama, akhirnya kami sampai juga di Hotel Royal Safari Garden. Kami menuju ke Tiger Ballroom, tempat berlangsungnya acara KPCI 2015 selama 3 hari kedepan. Di depan Ballroom, terpampang nama-nama kelompok di KPCI 2015. Aku mencari namaku disana, ternyata aku satu kelompok dengan Balqis, Naila dan Najma (bukan aku :p) adiknya, Annisa (teman sekamarku), Alyaaa! (ini teman akrabku di KPCI, kangen dia) dan lain-lain yang aku lupa namanya :p. Dan Kakak LO kelompok 8 alias kelompok Elang adalah Kak Suchi dan Kak Kiki. Kakak yang cantik dan kakak yang ganteng. Aku langsung masuk ke Ballroom. Aku sempat melihat Khansa (sempat nyapa sih tapi dia mungkin bingung aku siapa :v), Nadia. Di pintu masuk, aku bertemu Olive (nama aslinya bukan ini kok) dan sempat ngobrol sebentar. Dan aku langsung masuk ke Ballroom, saat melihat Fayanna, aku langsung nyamperin dia dan say "hai" lalu salaman. Dan dia itu salaman juga sama aku tapi dia kayak bengong dan bingung. Katanya sih setelah aku sempat ngobrol sama dia beberapa hari setelah KPCI, dia itu antara percaya dan enggak percaya kalau yang salaman itu aku, duuh Faaay :v 
Setelah itu kami bertiga masuk ke suatu ruangan yang sudah tertata rapih kursi beserta meja untuk peserta KPCI 2015. Aku tanya ke Kakak-kakak panitia yang ada di depan kelompok 8 ada di mana. Kakak itu langsung mengantarkanku dan Balqis ke tempat registrasi kelompok 8 dan Qoonitah mencari juga tempat registrasi kelompoknya. Di tempat registrasi, aku bertemu Alya yang sedang berbaur dengan anggota kelompok 8 lainnya, aku dan Alya saling menyapa dengan melambaikan tangan dan tersenyum. Setelah registrasi, aku diberi tas ransel yang berisi 2 kaus KPCI, souvenir KPCI, pulpen, dan seperangkat alat makan yang setelah kupikir itu tempat makan anak kecil (seenggaknya dapat, lah). Aku juga dapat name tag  peserta yang wajib dipakai saat acara KPCI berlangsung. Selesai registrasi, aku di perintah Kak Suchi menuju tempat pemeriksaan kesehatan. Di sana aku ditanya seputar kesehatan, trus ada alergi apa enggak, makanan apa yang enggak disukai, dll. Setelah semua registrasi selesai, kami makan siang dengan menukarkan semacam voucher makan untuk pagi, siang, dan malam. Perut sudah kenyang dan kami ingin istirahat. Kami berjalan menuju hotel, di jalan, aku bertemu Jea adiknya KaSher dan Queen, aku sapa dia dan Jea balik sapa, suaranya Jea unyu deeh! 
Di hotel, aku juga bertemu dengan Mita anak Bali yang tingginya kayak ondel-ondel :v (kidding Miiit), tapi kami hanya saling lempar senyum. Ketika hendak ke kamar, aku bertemu dengan Annisa, teman sekamarku, ia memberiku kunci kamar dan dia langsung pergi. Kamarku bersebelahan dengan kamar Alya, aku sempat bertemunya di depan kamar, tapi aku bilang aku mau ganti baju dulu. 
Selesai ganti baju, aku langsung jalan ke Ballroom yang jaraknya lumayan jauh untuk pejalan kaki karena hotelnya luaaaaaaaas banget. Hampir sampai di Ballroom, Zahra menyapaku, "hai, Najma ya?" aku jawab, "Iya", Zahra ngomong lagi, "kamu daritadi di cariin sama temen-temen" aku ngangguk-ngangguk karena waktu itu aku belum tau kalau yang nyapa aku itu Zahra wkwkwk. Di depan Ballroom, aku bertemu Alya lagi, katanya dia mau ngambil barang yang ketinggalan. Ya sudah, deh, sekalian aku temani dia. Ternyata, Alya mau ngambil tas KPCI, soalnya aku lihat tadi dia cuma pakai tas yang simple gitu dan bukan tas KPCI. Saat aku keluar kamar Alya, aku bertemu sama Bintang dan kawan-kawan (lupa siapa aja), aku langsung lari ketemu dia. Lanjut, aku dan Alya jalan bareng lagi, pas sampai di depan hotel komodo (hotel tempat peserta KPCI menginap), kami berdua ditawari untuk naik ke mobilnya Bintang, kami pikir capek juga ya kalau ke sana jalan kaki lagi. Akhirnya kami naik ke mobil Bintang. Di dalam mobil, aku ketemu Kesya dan aku lupa siapa aja -_- di depan ballroom, kami yang sudah ditumpangi di mobilnya Bintang mengucap terima kasih ke Mamanya Bintang.
Aku dan Alya kembali berjalan berdua (beduaan terus :p) kembali ke ruangan semula. Di malam pembukaan ini kita kayak dikenalin sama Bank BNI, CeritaQu, dan lain-lain (lupa :p) pastinya ada pembukaan dong, setelah pembukaan KPCI, seluruh peserta foto bareng. Dan disitu, aku ketemu Mita, Queen, dan Jingga. Queen sama Jingga gak bisa diem, hahaha. Setelah foto bareng, kami semua kembali ke hotel dan tidur untuk persiapan lomba besok. WHAAAT LOMBA? Iya, besok langsung lomba :p malam pertama ini, aku sama beberapa temen-temen ke kamarnya Fayanna, kami ngumpul buat tukar kado. Pokoknya ga jadi malam itu karena ketahuan sama Kakak LO haha. Jadinya aku sama Alya lari-lari ga jelas ke lantai atas karena kamar Fay di bawah dan kamar aku sama Alya ada di atas. Udah capek, mata ngantuk, eh taunya kamar aku sama Annisa kekunci karena Annisa digangguin gitu sama Qori (anak laki2 terbandel di kelompokku) jadi pintunya ga sengaja ketutup waktu Annisa gantian gangguin Qori, trus Annisa juga ga bawa kunci, hadeeeh. Akhirnya ada mas-mas yang jagain hotel (namanya apaan sih wkwk) bukain kamar dan aku sama Annisa ga bisa tidur cepet. Karena ga bisa tidur, kami berdua buat teh yang gak sama sekali manis haha dan Annisa juga belajar buat cerita untuk lomba besok sedangkan aku tiduran di kasur dan mager buat gerak.

HARI KEDUA | HARI MULAI AKRAB | HARI DEG-DEGAN | HARI BAHAGIA
Hoaaaam ... pagi sekali sekitar jam 4 lebih aku terbangun karena mendengar sholawatan dari Masjid yang ku tak tau letaknya dimana. Tapi aku bagun sebentar melihat sekiling dan cuma tiduran di kasur doang sambil nunggu adzan wkwk. Setelah adzan, aku sholat, mandi, trus ganti baju, dan sarapan. Oh, ya, waktu sarapan pagi itu adalah sarapan yang tak terlupakan di KPCI. Aku semeja, bareng Alya, Balqis, Syaeril, dan aku lupa siapa lagi. Pokoknya di meja itu kami heboh banget, pokoknya yang ga bisa nahan ketawa itu aku, jadinya meja terheboh itu meja kami wkwk. Kangen sarapan ituu huhuhu. Sehabis sarapan, kami bersama kelompok masing-masing menuju Ballroom untuk melaksanak lomba. Hufftt, merinding, deg-degan. Sampai di ballroom, ruangannya terbagi 4 ruangan, ruangan menulis pantun, menulis syair, menulis cerpen, dan dongeng. Aku dan Alya masuk ke dalam ruangan menulis cerpen, kami memilih sisi paling kanan. Di belakang kursi kami ada Fayanna, Niswah, dan Zahra. Kalau aku duduk bersama Alya dan Tasya.
Setelah menunggu beberapa menit, akhirnya perlombaan siap dimulai. Ada Tante Shinta yang menjelaskan tentang aturan perlombaan. Lalu, ada 4 tema yang kami boleh pilih sesuka hati. Aku memilih "berbeda tapi satu tujuan". Lomba pun dimulai. Kurang lebih 2-3/4 jam kami berlomba. Alhamdulillah aku bisa menemukan ide cerita lumayan cepat, sehingga bisa menghemat waktu. Aku mulai menulis, saat asyik-asyiknya menulis, tiba-tiba, isi pensil mekanikku patah, alhasil ...

Wah, gimana ya kelanjutannya? Gimana nih caranya biar aku menulis lagi? Nah, penasaran, kan. Tunggu ya part 2-nya :) Dadaaa ...

Dadaaa ...
Wassalamu'alaikum :)
 

11 komentar:

  1. Uaaa keren Najma! O ya nama petugasnya itu OB (Office boy) namain aja gitu biar kayak OB ganteng dari luar negeri wkwkwk..

    BalasHapus
  2. Jadi kangen bacanya. Apalagi waktu di ruang tempat lomba dilaksanakan. Pengen balik dengan mesin waktunya doraemon... :")

    BalasHapus
  3. Oya Office Boy :v baru inget ane. Huhuhu, iya Zaaah ... Pokoknya disitu kita akrab karena kalau mau keluar keluar itu susah wkwk

    BalasHapus
  4. Weeee kangeeeen xD kita, kan, duo serangkai, ya, ma. Always together, everywhere :D Aaaah kangen berat sama kamu. Sini aku peluk dari Depok. #yhaaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyaaa, duo serangkai yang berduaan terus xD. Siniii aku peluk juga dari Metrok wk

      Hapus
  5. Balasan
    1. Siaaap, tunggu habis ujian kelar yak wkwkk

      Hapus
  6. Waaa, ada foto aku disitu >< . Salam kenal, kak. Jikanya kita kenalan waktu kpci 2015. Kunjungi blogku ya, kak ^^

    BalasHapus
  7. Waaa, ada foto aku disitu >< . Salam kenal, kak. Jikanya kita kenalan waktu kpci 2015. Kunjungi blogku ya, kak ^^

    BalasHapus

Ayoo, komentarnya! Terimakasih sudah berkomentar ...
Thank you gaes!